Mendengarkan Band Instrumental Bernama E;in

E;in merupakan band instrumental rock yang berbasis di Kyoto, Jepang. Anggota awal ada Junichi Yodo (guitar) dan Takumi Kouno (drums). Awalnya hanya sekedar projekan biasa namun lambat laun terjadi penambahan personil yakni Naosuke Wakahara (bass) dan Takayuki Kanazawa (guitar).

EP pertama rilis di tahun 2010 dengan tajuk self titled yang berisikan lima track yaitu 未だ何者でもない君に, セツroots and route, pass-war dan kyokuya. Lalu dua tahun setelahnya ada e.p kedua yaitu carpe diem. Debut album pertama mereka season for reading dirilis oleh label asal Seattle, Amerika, Meetcubelabel. Lalu album kedua ada Vodka yang rilis lima tahun setelah season for reading yaitu tahun 2020 yang lalu.

Mendengar musik instrumental rock dari Jepang memang selalu memberikan kejutan tersendiri. Cukup terkesima dengan pola, intonasi, ketukan dan intensitas musik yang e;in tawarkan sejauh ini. Seperti tak ada habis-habisnya kreativitas mereka dalam meramu musik instrumental yang tak melulu serius dengan intonasi yang monoton. Jika kamu sudah mendalami lagu-lagu mereka, tentu pasti ingin headbang dong dengan ketukan drum dan melodic guitar yang eksentrik 🙂

Sejauh ini masih bingung nentuin lagu e;in yang mana yang saya coba rekomendasikan. Tapi saya suka dengan salah satu track di album season for reading yaitu vento. Gak tahu kenapa dengan lagu ini, kayak sebuah motivasi atau gerakan untuk move on..wkwk



Tinggalkan komentar